Kapolres Dairi Bagikan Takjil Kepada Pengguna Jalan Di Sidikalang

DAIRI// Dalam semangat kebersamaan di bulan suci Ramadan, Kapolres Dairi, AKBP Faisal Andri Pratomo, SH, SIK, M.M., M.Si bersama jajaran membagikan takjil gratis kepada para pengguna jalan. di Jalan Merga Silima, Kecamatan Sidikalang, Kabupaten Dairi, Rabu (19/3/2025).
Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Dairi terhadap masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa, khususnya bagi mereka yang masih dalam perjalanan saat waktu berbuka tiba.
“Pembagian takjil ini adalah wujud kepedulian kami kepada masyarakat, terutama saudara-saudara kita yang sedang menjalankan ibadah puasa. Semoga ini bisa bermanfaat dan semakin mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat,” ujar AKBP Faisal Andri Pratomo.
Dalam aksi sosial ini, Kapolres bersama personel turun langsung ke jalan, membagikan ratusan paket takjil kepada pengendara dan pejalan kaki yang melintas. Masyarakat yang menerima takjil tampak antusias dan mengapresiasi kegiatan ini.
“Terima kasih kepada Bapak Kapolres dan jajaran. Ini sangat membantu kami yang masih dalam perjalanan dan belum sempat membeli makanan untuk berbuka,” ujar salah satu pengendara yang menerima takjil.
Selain berbagi takjil, Kapolres juga mengingatkan para pengguna jalan untuk selalu berhati-hati dalam berkendara dan tetap mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semangat berbagi dan kepedulian sosial terus terjalin, serta semakin mempererat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang harmonis dan kondusif.